Balita 1 Tahun Tewas Dianiaya Ayah Tiri, Pemilik Kosan: Korban Setiap Hari Digebukin
30 January 2023 07:26
SHARE NOW
Seorang ayah tiri tega menganiaya bayi yang masih berusia satu tahun hingga tewas. Istri pemilik kosan pelaku, Siti Romah mengatakan, korban memang setiap hari dianiaya oleh sang ayah tiri. Pelaku disebut kadang berbuat baik. Namun, lebih sering menganiaya korban.
"Jadi tiap hari memang digebukin sama bapaknya. Kadang baik, suka mandiin atau apa. Cuma kadang ditenggelamin," ujar Siti Rohmah.
Menurut keterangan polisi, kejadian ini terjadi pada Rabu (25/1/2023) pukul 20.00 WIB di kamar kos pelaku di Kemanggisan, Palmerah, Jakarta Barat.
Diketahui, pelaku mengaku memukul korban sebanyak tiga kali di bagian dada dan juga perut hingga korban muntah-muntah. Motif pelaku melakukan penganiayaan tersebut karena pelaku kesal korban menangis terus-menerus.
Ibu korban menemukan anaknya sedang muntah-muntah, kemudian sang ibu membawa korban untuk pulang dan dirawat di rumah. Namun keesokan harinya, korban mengalami kejang-kejang dan saat dilarikan ke rumah sakit korban tidak dapat diselamatkan.