NEWSTICKER

Hasyim Asy'ari Bongkar Gaji Anggota KPU

N/A • 7 May 2023 21:57

Ketua KPU Hasyim Asy'ari mebeberkan tentang pendapatannya di KPU. Ia mengaku bahwa di KPU istilah gaji disebut dengan uang kehormatan. Untuk anggota KPU Pusat akan mendapat uang kehormatan sebesar Rp34 juta sudah dipotong pajak. 

"KPU Pusat setelah potong pajak sekitar Rp34 juta. KPU Provinsi antara Rp29 juta. KPUD kabupaten/kota Rp10 juta," jelas Hasyim Asy'ari dalam program Q&A Metro TV, Minggu (7/5/2023). 

Bagi Hasyim Asy'ari uang kehormatan ini dinilai cukup untuk dirinya. 

Sementara itu, pria yang sempat menjadi sopir bus ini mengaku bahwa dirinya adalah orang yang suka bercanda. Sebab, pekerjaan di KPU mengharuskan dirinya untuk serius, maka ketika berkumpul dengan teman-temannya harus bisa bercanda. 

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow akun google news Metrotvnews.com

(Firny Firlandini Budi)

Tag

kpu